Senin, 10 Februari 2025

MATERI SUDUT

 SUDUT



Pengertian Sudut

Dalam matematika, sudut adalah daerah yang dibentuk oleh dua sinar garis yang bertemu pada satu titik yang disebut titik sudut. Sudut biasanya diukur dalam satuan derajat (°) atau radian (rad).

maksud dua garis yang saling bertemu seperti sebagai berikut:

Jadi garis CB bertemu dengan garis AB sehingga menjadi sudut.

Bagian-Bagian Sudut


Berikut adalah penjelasan bagian-bagian sudut:

  • Kaki Sudut: Kaki sudut adalah dua sinar garis yang membentuk sudut. Pada gambar di atas, kaki sudutnya adalah garis BA dan garis BC.
  • Titik Sudut: Titik sudut adalah titik pertemuan kedua kaki sudut. Pada gambar di atas, titik sudutnya adalah titik B.
  • Daerah Sudut: Daerah sudut adalah daerah yang diapit oleh kedua kaki sudut.
  • Busur Sudut: Busur sudut adalah busur yang menghubungkan kedua kaki sudut dan menunjukkan besar sudut.

Macam-Macam Sudut

1. Sudut Siku-Siku

Macam-macam sudut yang pertama adalah sudut siku-siku. Kenapa dibilang siku-siku karena bentuk sudutnya menyiku, teman-teman. Besar sudut siku-siku adalah 90°. Selain itu, sudut siku-siku juga bisa dilambangkan dengan L.

2. Sudut Lancip

Selanjutnya, ada sudut lancip. Sesuai dengan namanya, sudut lancip ini bentuknya runcing gitu ya, teman-teman. Kayak ujung pensil yang habis diraut. Besar sudut lancip berada di antara 0o < x < 90o. Atau, lebih besar dari 0o, tapi lebih kecil dari 90o.\





3. Sudut Tumpul

Kebalikan dari sudut lancip, sudut tumpul merupakan sudut yang besarnya antara 90° sampai 180°. Dengan kata lain, besar sudut tumpul akan lebih besar dari  90°, tapi kurang dari 180° ya. Pada contoh gambar di bawah, ∠O merupakan sudut tumpul.

 


4. Sudut Lurus

Jenis-jenis sudut berikutnya adalah sudut lurus. Sesuai dengan namanya ya, pasti kamu bisa membayangkan kalau bentuk sudut ini adalah lurus. Yap! Bener banget. Besar sudut lurus adalah 180° ya. Kamu bisa perhatikan gambar di bawah supaya lebih jelas.


2.Sudut Refleks

Jenis-jenis sudut yang terakhir adalah sudut refleks. Kamu sudah pernah mendengar apa itu sudut refleks? Sudut refleks merupakan sudut yang besarnya antara 180° sampai 360°. Jadi, besar sudut refleks akan lebih besar dari  1800°, tapi kurang dari 360° ya. Coba perhatikan garis lengkung pada gambar di bawah. Sudut O itulah yang disebut dengan sudut refleks.


MENENTUKAN BESAR SUDUT BERDASARKAN JAM ANALOG



Perhatikan jam di atas!
Pada jam tersebut satu putaran penuh besar sudutnya 360°.
Sedangkan setiap jarak antar angka menunjukkan 30°. 
Jadi seperti contoh jam di atas besar sudut yang ditunjukkan adalah 90°.

Berapakah besar sudut jarum jam di bawah ini!

Berdasarkan jarum jam di atas jumlah angkanya adalah 5, maka 5 x 30 = 150°



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MATERI SUDUT

  SUDUT Pengertian Sudut Dalam matematika, sudut adalah daerah yang dibentuk oleh dua sinar garis yang bertemu pada satu titik yang disebut ...